Uni-Charm (UCID) beli mesin produk baru senilai 986,48 juta Yen

20 Oktober 2020 | Sumber: kontan

Reporter: Ika Puspitasari | Editor: Yudho Winarto

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Uni-Charm Indonesia Tbk (UCID) mengumumkan pembelian aset pada Selasa (20/10). Direktur Uni-Charm Indonesia, Junichiro Onishi mengatakan, jenis aset berupa mesin pabrik untuk produksi jenis celana dewasa ukuran M/L.

Adapun pihak penjual adalah Unicarm Corporation Jepang (UC Jepang) yang merupakan pemegang saham utama UCID senilai 2,46 miliar lembar saham atau 59,20%. Nilai transaksi pembelian mesin pabrik tersebut sebesar 986,48 juta Yen.

"Pendanaan atas pembelian mesin produksi ini bersumber dari dana hasil penawaran umum perdana perseroan," ungkapnya dalam keterbukaan informasi, Selasa (20/10).

UCID melakukan transaksi pembelian atas mesin untuk digunakan dalam menunjang pelaksanaan kegiatan usaha utama UCID.

Ia menambahkan, transaksi ini memberikan manfaat yang besar bagi perusahaan tersebut lantaran dengan transaksi ini UCID dapat meningkatkan jumlah kapasitas produksi popok dewasa.

Sebagai informasi, selain UC Jepang, PT Purinusa Eka Persada merupakan pemilik 20,80% saham UCID, sementara sisanya atau 20% saham UCID dimiliki oleh publik.